VIVAnews - Pada 15 tahun lalu, Presiden Jacques Chirac mengumumkan keputusan Prancis untuk menghentikan program ujicoba senjata nuklir. Menurut stasiun berita BBC, pengumunan ini dilakukan Chirac hanya selang sehari sejak Prancis meledakkan bom nuklir keenamnya di sebuah pulau karang di Pasifik.
Bom nuklir yang diledakkan Prancis pada tanggal 28 Januari 1996 tersebut setara dengan 120.000 ton bahan peledak konvensional atau enam kali lebih kuat dari bom atom yang dijatuhkan Amerika Serikat di Hiroshima.
Sejak Chirac menghidupkan kembali program senjata nuklir Prancis pada bulan Juni 1995, berbagai protes bermunculan dari masyarakat internasional. Sebagian kalangan menuding, ujicoba nuklir yang dilakukan Prancis dapat mendorong negara lain seperti Cina, India dan Pakistan, untuk turut mengembangkan senjata nuklir.
Tidak lama setelah program senjata nuklirnya dibekukan, Prancis menandatangi Perjanjian Zona Bebas Nuklir di kawasan Pasifik Selatan.
Negara itu juga menandatangani Persetujuan Pelarangan Ujicoba Nuklir Komprehensif Internasional yang melarang tanpa syarat segala bentuk ujicoba nuklir.
• VIVAnews
Sumber :http://dunia.vivanews.com/news/read/201954-prancis-hentikan-ujicoba-senjata-nuklir
0 komentar:
Posting Komentar
JANGAN LUPA Tinggalkan Komentar di Blog ini.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA....